Dewi Prita muram durja,
tak kuasa akan karma,
kandung jabang tanpa bapak.
Sang surya welas asih,
datang didepan sang kekasih
“Wahai Kunti Kasihku,
aku tahu kesusahanmu".
"kalau anak kita telah ada,
berilah nama KARNA,
sebab dia lahir ditelinga,
agar kesucianmu tetap terjaga".
"hanyutkanlah kesungai aswa,
alamlah yang akan jaga,
dan aku mentari akan awasi”
Tak lama Lahirlah KARNA,
putera sang surya,
badan bercahya,
titisan dewa.
Pakaian perang dia bawa,
bukti seorang perkasa.
Sungai aswa bawa cerita,
angin semilir ikut menyisir,
mentari pagi iringi buah hati,
dan peti terhanyut,
menyusuri jalan hidup,
PART I PART II PART III PART IV PART V
Tidak ada komentar:
Posting Komentar